Tahapan Dalam Metode Ilmiah Dilakukan Secara Sistematis dan Terkontrol | Biasa Membaca -->

Tahapan Dalam Metode Ilmiah Dilakukan Secara Sistematis dan Terkontrol

Metode ilmiah merupakan hasil sintesis dari proses berfikir ilmiah berangkat dari suatu permasalahan yang perlu dicari jawaban atau pemecahan masalahnya melalui kajian data empiris dalam suatu langkah-langkah kegiatan ilmiah atau penelitian. Proses tersebut dilakukan secara sistematis dan terkontrol melalui tahapan-tahapan berikut:
  • Menemukan masalah penelitian yang mendorong untuk dicari pemecahan atau solusinya. Ide masalah dapat ditemukan dari fakta-fakta di lapangan yang tidak sesuai dengan teori atau terdapat kesenjangan antara teori dengan kenyataan di lapangan.
  • Menyusun kerangka permasalahan dalam bentuk rumusan masalah yang jelas batasannya. Masalah yang telah ditemukan dan didukung dengan fakta atau data terkait. Selain dengan melakukan observasi dapat juga dilakukan studi pendahuluan untuk mendapatkan data atau fakta yang sesuai dengan masalahnya.
  • Menyusun pemecahan masalah dalam bentuk dugaan sementara yang disebut hipotesis. Hipotesis digunakan untuk mengutarakan jawaban sementara terhadap masalah yang akan diteliti yang sifatnya masih praduga karena masih harus dibuktikan kebenarannya melalui uji statistik.
  • Melakukan pengujian terhadap hipotesis yang telah diajukan. Hasilnya ada dua kemungkinan yaitu hipotesis diterima atau ditolak.
  • Merumuskan pemecahan masalah berdasarkan hasil uji hipotesis.
Tahapan penelitian sebagai implementasi dari metode ilmiah, secara detail dapat digambarkan sebagai berikut:
  • Menguraikan masalah penelitian dalam latar belakang penelitian, kemudian dirumuskan dalam bentuk pernyataan atau pertanyaan penelitian. Selanjutnya menyusun tujuan penelitian mengacu pada uraian dan rumusan masalah pada latar belakang penelitian tersebut.
  • Melakukan telaah pustaka dengan mencari teori dan materi-materi terkait topik penelitian serta menyusunnya ke dalam tinjauan pustaka. Tinjauan pustaka disusun sebagai landasan penyusunan kerangka teori dan kerangka konsep penelitian.
  • Pada penelitian kuantitatif perlu disusun hipotesis sebagai dugaan sementara yang nanti akan dibuktikan kebenarannya melalui uji statistik
  • Menentukan desain penelitian yang sesuai dengan tujuan penelitian
  • Menentukan populasi dan sampel, cara pemilihan sampel, serta menghitung besar sampel.
  • Menyusun instrumen penelitian dan cara pengumpulan data
  • Menentukan variabel penelitian, definisi operasional, cara ukur, skala ukur, dan hasil ukur variabel penelitian.
  • Menyusun jadwal dari mulai tahap persiapan, pelaksanaan dan penyusunan laporan, serta menyusun biaya penelitian yang diperlukan selama penelitian.
  • Mempersiapkan teknis administrasi seperti mengurus perizinan ke kesbangpol dan dinas terkait
  • Melaksanakan penelitian dalam tahap pengumpulan data baik melalui wawancara ataupun melalui observasi sesuai dengan perencanaan
  • Melaksanakan pengolahan dan analisis data data yang telah dikumpulkan
  • Menyusun hasil dan pembahasan penelitian dalam laporan akhir penelitian
  • Melakukan desiminasi penelitian melalui forum seminar hasil penelitian dan publikasi ilmiah
Secara garis besar, tahapan penelitian digambarkan dalam skema dibawah ini
Sumber: Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Klinis (Sastroasmoro S, 2014)
Tahapan Penelitian

Tahapan Dalam Metode Ilmiah Dilakukan Secara Sistematis dan Terkontrol Rating: 4.5 Diposkan Oleh: khadhika

0 komentar:

Posting Komentar

BERLANGGANAN GRATIS

Silahkan masukan e-mail anda untuk mendapatkan kiriman materi pelajaran terbaru dari biasamembaca.blogspot.com gratis langsung ke e-mail anda

Dikirim oleh biasamembaca.com