Manfaat Penelitian Kesehatan di Bidang Rekam Medis | Biasa Membaca -->

Manfaat Penelitian Kesehatan di Bidang Rekam Medis

Penelitian dalam bidang kesehatan sangat bermanfaat bagi kehidupan dan kesejahteraan manusia. Penelitian di bidang kesehatan dapat memberikan informasi tentang paparan atau faktor-faktor penyebab terjadinya suatu kasus/penyakit, informasi tentang hal-hal yang dapat mencegah terjadinya suatu penyakit hingga hal-hal yang dapat menanggulangi ataupun mengobati suatu penyakit.
Manfaat Penelitian Kesehatan di Bidang Rekam Medis
Manfaat Penelitian Kesehatan di Bidang Rekam Medis
Manusia yang sehat dapat melakukan berbagai aktifitas yang bermanfaat bagi dirinya, keluarga, dan masyarakat sekitarnya seperti bekerja, sekolah, kerja bakti, beribadah, dan lain-lain. Begitu pula sebaliknya, bila sakit maka keseimbangan dalam rumah tangga atau suatu organisasi juga akan terganggu karena tidak dapat melakukan aktifitas sebagaimana biasanya atau bahkan dapat menjadi beban bagi keluarga ataupun orang lain. Selain itu juga dapat menimbulkan masalah ekonomi karena ada biaya yang harus dikeluarkan untuk berobat.

Secara umum manfaat penelitian di bidang kesehatan antara lain sebagai berikut:
  1. Hasil penelitian dapat digunakan untuk mendeskripsikan status kesehatan individu, kelompok dan masyarakat. Di bidang rekam medis antara lain dapat digunakan untuk mendeskripsikan pasien dengan diagnosis tertentu dari mulai pencatatan tanda dan gejala hingga penentuan kodefikasi yang tepat, mendeskripsikan mutu pelayanan kesehatan mengacu pada standar pelayanan minimal di pelayanan kesehatan, mendeskripsikan angka morbiditas dan mortalitas, mendeskripsikan kebutuhan sumber daya manusia, dan lain-lain.
  2. Hasil penelitian dapat menggambarkan potensi kemampuan sumber daya baik sumber daya manusia maupun sumber daya lainnya dalam mendukung pengembangan kesehatan. Di bidang rekam medis, hasil penelitian dapat menggambarkan penyelenggaraan rekam medis dan ketersediaan data yang lengkap dan akurat dalam rangka menunjang, menjaga dan meningkatkan mutu pelayananan kesehatan
  3. Hasil penelitian dapat digunakan untuk memecahkan masalah dan memberikan alternatif solusi terkait dengan penyebab masalah kesehatan atau kendala lainnya yang terjadi dalam sistem pelayanan kesehatan. Di bidang rekam medis, hasil penelitian dapat memberikan data secara keseluruhan baik data pasien maupun gambaran kinerja tenaga kesehatan yang terlibat di pelayanan kesehatan, sehingga dapat memberikan informasi penyebab atau kendala dan alternatif solusinya.
  4. Hasil penelitian dapat digunakan untuk melakukan tindak lanjut berupa pengambilan keputusan atau kebijakan pengembangan kesehatan. Di bidang rekam medis, hasil penelitian sangat erat kaitannya dengan penyediaan data sebagai dasar dalam pengambilan keputusan kebijakan di tingkat top manajemen.
  5. Hasil penelitian dapat menggambarkan secara kuantitas dan kualitas keadaan suatu pelayanan kesehatan dari segi pembiayaan, sarana prasarana dan ketenagaan. Di bidang rekam medis, hasil penelitian tentang analisis beban kerja dan ketenagaan (SDM), ketersediaan formulir dokumen rekam medis, ketersediaan data dan penentuan kodefikasi dalam proses pembiayaan atau klaim.

Manfaat Penelitian Kesehatan di Bidang Rekam Medis Rating: 4.5 Diposkan Oleh: khadhika

0 komentar:

Posting Komentar

BERLANGGANAN GRATIS

Silahkan masukan e-mail anda untuk mendapatkan kiriman materi pelajaran terbaru dari biasamembaca.blogspot.com gratis langsung ke e-mail anda

Dikirim oleh biasamembaca.com